Dari momen pertama lahir, bayi sangat senang dibelai, digendong dan dipeluk. Sentuhan hangat dan penuh kasih sayang ini adalah cara orang tua berkomunikasi pada bayi yang masih di momen belum mampu memahami bahasa. Dilansir dari Healthy Children Org, sentuhan juga penting bagi kesehatan dan perkembangan emosional anak.
Selain sentuhan lembut yang diberikan pada Si Kecil saat memberi susu, mengganti popok, sampai menidurkannya, Moms and Dads mungkin ingin menambahkan perawatan khusus seperti baby spa ke dalam rutinitas perawatan si bayi. Tak cuma memberikan memberikan pengalaman relaksasi saja pada bayi, tapi ternyata baby spa juga memiliki banyak manfaat lho Moms. Yuk Moms, kita simak ulasan lengkap tentang manfaat baby spa bagi perkembangan bayi.
Sebenarnya Baby Spa Itu Apa Sih?
Belakangan ini baby spa memang sedang trend ya Moms. Tapi mungkin gak banyak yang tahu apa sebenarnya baby spa itu. Mungkin Moms sudah aware dengan istilah pijat bayi. Tiffany Field direktur Touch Research Institute di Miami University telah melakukan penelitian tentang manfaat pijat pada bayi yang sangat baik untuk tumbuh kembang. Nah baby spa, adalah layanan perawatan khusus bayi yang menggabungkan terapi air untuk bayi dan pijatan lembut dari terapis profesional. Proses aktivitas yang dilakukan saat baby spa ini dirancang untuk membantu Si Kecil merasa rileks, meningkatkan kesehatan fisik, serta dapat mendukung tumbuh kembang bayi secara optimal.
Manfaat Baby Spa untuk Bayi Bila Dilakukan Rutin
Moms and Dads perlu tahu lima manfaat utama dari baby spa untuk bayi, karena baby spa bukan sekadar jadi bisa rutin melakukannya. Simak ya.
Membantu Relaksasi dan Ketenangan pada Bayi
Manfaat utama baby spa untuk bayi salah satunya yaitu memberikan rasa relaksasi. Saat sesi apa bayi akan melakiukan terapi air hangat yang mana akan membantu melenturkan otot Si Kecil yang tegang dan meningkatkan aliran darah. Aahh Moms pasti bahagia kan kalau bayi juga tenang, sebab kalau bayi tenang, risiko rewel atau tantrum pun jadi berkurang. Di samping itu, suasana nyaman di ruang spa memberikan efek positif pada emosional bay sehingga jadi lebih rileks dan senang.
Kualitas Tidur Bayi Jadi Baik
Bayi yang mendapat pijatan lembut selama sesi baby spa biasanya akan lebih nyenyak tidurnya. Sebab pijatan yang dilakukan merangsang produksi hormon melatonin yang dapat membantu mengatur pola tidur bayi. Kalau tidurnya berkualitas tentu saat bangun Si Kecil jadi lebih aktif ceria kan Moms? Ini juga akan mengurangi malam-malam dimana bayi terbangun dan menangis
Mendukung Perkembangan Motorik
Dalam baby spa ada namanya terapi air untuk bayi. Aktivitas ini dapat memperkuat otot-otot tubuh bayi, terutama otot leher, lengan, dan kaki. Saat berada di dalam air, Si Kecil jadi bebas bergerak tanpa tekanan, sehingga secara refleks motoriknya pun terlatih secara alami. Nah, aktivitas ini akan menjadi persiapan bayi untuk ke tahap berikutnya nanti nih, yaitu tahap merangkak atau berjalan.
Merangsang Sensorik dan Kognitif
Tak hanya dapat mendukung motorik, tapi baby spa sendiri dapat merangsang semua panca indera bayi, mulai dari penglihatan, pendengaran, dan perabaan. Suara musik yang menenangkan, interaksi di dalam air, dan pijatan lembut dapat membantu perkembangan kognitif Si Kecil. Kegiatan ini akan memberikan stimulasi pada otak bayi, sehingga lebih cepat mengenali suara, tekstur, pola, dan ini memberikan fondasi yang kuat untuk kemampuan belajar di masa depan.
Membantu Sistem Pencernaan dan Peredaran Darah
Manfaat baby spa berikutnya adalah efeknya terhadap sistem pencernaan bayi. Pijatan yang lembut oleh terapis dapat mengurangi kolik, memperlancar pencernaan, serta meningkatkan penyerapan nutrisi. Di samping itu, tak hanya pijatan dapat memperlancar peredaran darah, yang tak kalah penting adalah distribusi oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh bayi berjalan baik.
Tips Memilih Baby Spa yang Tepat
Moms and Dads tentu harus ekstra perhatian dalam hal-hal terkait kebutuhan Si Kecil, karena itu ketika hendak mencari tempat baby spa, Moms and Dads harus memilih baby spa yang terpercaya, dan profesional. Selain itu jangan ragu untuk berkunjung langsung ke lokasi dan melakukan wawancara dengan terapis.
Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika mencari tempat baby spa:
- Keamanan dan Kebersihan: Parents harus memastikan fasilitas spa yang ditawarkan bersih, higienis dan terawat dengan baik.
- Pengalaman Terapis: Ini yang paling penting. Pilihlah spa dengan terapis yang memiliki sertifikasi serta berpengalaman dalam menangani bayi.
- Lokasi yang Strategis: Parents dapat mencari lokasi baby spa yang terdekat dengan rumah agar memudahkan perjalanan.
- Testimoni Orang tua lain: Parents dapat melihat testimoni dan ulasan dari orang tua lain yang sudah mencoba baby spa tersebut untuk memastikan kualitas layanan.
Rekomendasi Tempat Baby Spa untuk Moms and Dads
Bila Moms and Dads tertarik mencoba baby spa untuk Si Kecil, berikut adalah beberapa rekomendasi tempat baby spa yang sudah Happy Kamper rangkum. Semua pilihan ini memiliki layanan berkualitas dan lokasi yang strategis untuk keluarga. Semoga setelahnya Moms and Dads bisa menentukan pilihan.
1. Dinky Step to Grow, Tangerang
Moms and Dads yang lebih suka dengan pelayanan homevisit bisa mencoba baby spa dari Dinky Step to Grow. Dengan layanan homevisit, para terapis profesional dari Dinky Step akan datang langsung ke rumah, dengan membawa perlengkapan spa lengkap untuk memastikan Si Kecil merasa nyaman.
- Layanan yang Ditawarkan: Paket perawatan newborn, pijat bayi, sampai inhalasi atau nebulizer.
- Biaya: Untuk 1 kali kunjungan homevisit baby massage, mulai dari Rp121.000 per kunjungan, bisa dipesan di Happy Kamper
- Instagram: @dinky.stg
Dengan Dinky Step to Grow, Moms and Dads dapat memberikan pengalaman baby spa terbaik tanpa perlu keluar rumah.
2. Collin Homecare, Tangerang
Collin Homecare adalah layanan baby spa homecare yang mengutamakan kenyamanan bayi dan orang tua. Terapis yang profesional dan bersertifikasi memastikan setiap sesi dilakukan dengan aman dan nyaman.
- Layanan yang Ditawarkan: Baby spa (terapi air dan pijat), pijat bayi untuk kolik, dan pijat relaksasi untuk ibu.
- Biaya: Mulai dari Rp95.000 per sesi belum termasuk biaya transport terapis.
- Link Instagram: @collinhomecare
Jangan ragu untuk langsung memesan layanan baby spa homevisit Collin Homecare dari aplikasi Happy Kamper.
3. Acelin Baby Spa (Jakarta)
Acelin Baby Spa adalah salah satu spa bayi di Jakarta yang menawarkan fasilitas modern dan higienis dan didukung oleh terapis dan juga bidang. Spa ini menggabungkan terapi air dengan pijat bayi untuk mendukung perkembangan fisik dan emosional si kecil.
- Lokasi: Jalan Swadarma Utara 3 No.8, RT.8, RW.8, Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
- Layanan yang Ditawarkan: Baby spa lengkap (terapi air dan pijat), perawatan tali pusat, pijat batu pilek, sampai tindik telinga.
- Informasi lengkap bisa cek di Instagram: @acelinbabyspa
4. Mom n Jo (Jakarta)
Mom n Jo adalah salah satu pelopor spa untuk ibu dan bayi di Indonesia. Tempat ini terkenal dengan standar pelayanan yang tinggi serta fasilitas yang nyaman untuk Moms and Dads dan si kecil.
- Lokasi: Mereka memiliki beberapa cabang, seperti di Kemang dan Gandaria City, Jakarta.
- Layanan yang Ditawarkan: Baby spa, pijat bayi, pijat prenatal untuk ibu hamil, dan postnatal untuk ibu pasca melahirkan.
- Untuk mengetahui detail biaya dan layanan yang sesuai, Moms bisa cek langsung ke Instagram @momnjo
5. Babyku Happy (Jakarta)
Babyku Happy adalah baby spa yang mulai beroperasi sejak tahun 2021, dan juga melayani homevisit. Dibantu oleh para bidan dan staf terlatih yang sudah bersertifikat, tempat ini menawarkan fasilitas yang nyaman dan bersih. Oh iya mereka juga melayani home visit.
- Lokasi: Jalan Setu Cipayung, No.3A, RT.3, RW.3, Setu, Cipayung, Jakarta Timur.
- Layanan yang Ditawarkan: Baby spa, terapi air, pijat bayi relaksasi, sampai pijat laktasi
- Link Instagram: @babykuhappy
Bagaimana Moms? Sekarang Moms and Dads sudah tahu kan, bahwa ada banyak manfaat baby spa untuk bayi bila dilakukan secara rutin. Tidak hanya membantu bayi merasa rileks tetapi juga mendukung tumbuh kembangnya secara menyeluruh, mulai dari fisik hingga emosional. Jadi jangan ragu untuk mempertimbangan mencoba baby spa ya Mom!
Oh iya, jangan lupa mendownload Happy Kamper karena Parents akan mendapatkan harga dan promo khusus bila melakukan pemesanan di Happy Kamper!