Hasil penelitian dari International Child Art Foundation mengemukakan hasil peneliatannya, bahwa anak yang belajar seni memiliki kemampuan berpikir kreatif, menjadi orisinil, serta memiliki kemampuan menemukan, berinovasi, dan menciptakan hal baru. Karena itu tak heran sekarang pun banyak orang tua sudah mulai aware dan mulai mencari aktivitas anak seperti kelas art and craft untuk anak.
Happy Kamper telah merangkum 9 rekomendasi kelas art and craft untuk anak di Jakarta dan sekitarnya beserta kisaran biaya. Berikut informasi selengkapnya!
9 Rekomendasi Kelas Art and Craft untuk Anak di Jakarta dan Bandung Serta Biayanya
Kelas Art And Craft untuk anak di Jakarta
1. OHAYO Drawing School
Menggambar atau melukis biasanya menjadi aktivitas seni yang paling awal dikenal anak. Untuk memaksimalkan kemampuannya Parents bisa mendaftarkan anak ke OHAYO Drawing School. Berdiri sejak tahun 2005, OHAYO Drawing School menjadi sekolah lukis pertama di Indonesia yang memiliki standar internasional.
Dengan standar tinggi dalam proses belajarnya, tentu OHAYO Drawing School bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Si Kecil. Kualitas guru dan fasilitasnya pun tentu tak perlu diragukan lagi. Cabangnya juga sudah tersebar banyak di seluruh Indonesia terutama di kota-kota besar.
Meski namanya drawing school, di sini juga terdapat kelas art and craft juga, kok. Kelas seni yang tersedia juga beragam, mulai dari lukis crayon, Manga Jepang, Manga Korea, Fashion Design, Digital Art, lukis kanvas, sampai dengan animasi.
Biaya mengikuti kelas seni di OHAYO Drawing School mulai dari Rp600.000 per bulan.
Alamat:
Jl. Ciranjang no. 24. Kebayoran Baru – Jaksel 12110 (Pusat)
Informasi selengkapnya silakan cek Instagram @ohayodrawingschool.
2. Bydesign Cipta Graha Indah
Kelas art and craft ini menyediakan berbagai aktivitas edukatif (eduplay) dan membuat gift services, seperti membuat gantungan kunci dari kayu/rotan, membuat baju motif tye dye, membuat celengan, sampai dengan merakit robot dengan bentuk unik seperti kepiting dan ikan.
Anak-anak yang suka eksplorasi membuat kerajinan akan difasilitasi secara maksimal oleh Bydesign Cipta Graha Indah dengan berbagai kelas yang tersedia. Cocok, deh untuk Parents yang mencari kelas art and craft di Jakarta.
Biaya yang dikeluarkan untuk mengikuti kelas art and craft di sini mulai dari Rp65.000 sampai dengan Rp277.200 per sesi tergantung kelas kerajinan yang dipilih. Jangan lupa pesan melalui Happy Kamper, ya karena ada diskon 10% di setiap jenis kelasnya!
Alamat:
Jalan Metro Pondok Indah, Pd Pinang, Kec. Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan.
Informasi selengkapnya, cek akun Instagram @bydesigncgi.
3. Clay Café
Sedang mencari kelas art and craft di Jakarta khusus pottery? Silakan berkunjung ke Clay Café. Mereka menyediakan aktivitas pottery painting untuk sebagai ajang kreativitas anak yang seru dan edukatif tentunya. Bebaskan anak mengekspresikan imajinasinya melalui warna-warna dan gambar-gambar yang mereka lukis di pottery. Semua bahannya sudah food safe, jadi dipastikan aman untuk digunakan Si Kecil.
Mau ikut workshopnya juga tersedia, jadi bisa lebih intens untuk mendalami kelas pottery painting di Clay Café.
Biaya untuk mengikuti kelas pottery painting di Clay Café mulai dari Rp165.000 sampai dengan Rp180.000 per sesi, ya. Jangan lupa pesan melalui Happy Kamper karena ada diskon 5% yang sayang untuk dilewatkan!
Alamat:
Clay Café Tebet Jl KH. Abdullah Syafei No.31 RT 3 RW 6, Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan.
Informasi selengkapnya cek Instagram @clay.cafe.
4. Studio Kriya Tekstil
Kelas art and craft yang satu ini cocok untuk anak yang ingin mempelejari seni dan kerajinan khususnya tekstil dan fashion. Studio Krya Tekstil memiliki kekhususan di bidang seni tekstil khususnya Shibori Art, yakni tekni pewarnaan kain yang mengandalkan katan dan celupan. Sekilas mirip tye dye, namun Shibori lebih terlihat bertema.
Pengajar di Studio Kriya Tekstil memiliki latar belakang seni yang baik, bahkan sudah tersertifikasi oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Oh iya, untuk anak-anak di bawah 5 tahun saat belajar harus didampingi, ya.
Untuk biayanya mulai dari Rp250.000 dan Parents bisa pesan langsung sekarang juga melalui Happy Kamper!
Alamat:
Jalan Kemang Raya No.2 RT 12 RW 5, Bangka, Jakarta Selatan
Informasi selengkapnya cek Instagram @studiokriyatekstil.
5. Bartega Studio
Kelas art and craft yang tersedia di Bartega Studio ini cukup beragam, lho. Mulai dari melukis batik, 3D Art watercolor, sampai dengan painting berbagai macam objek dan tema. Seperti yang lalu hits ada labubu sampai terbaru hallowween.
Bartega menyediakan kelas Afterschool Art-ivities yang bisa anak-anak ikuti setelah pulang sekolah, sehingga tentunya menjadi aktivitas menyenangkan untuk anak.
Biayanya mulai dari Rp250.000 sampai dengan Rp850.000 tergantung jumlah kunjungan, ya. Daftarkan sekarang juga melalui Happy Kamper!
Alamat:
Lotte Shopping Avenue (Floor LG, Jl. Prof. DR. Satrio No.5 Kav. 3, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12940
Selengkapnya cek instagram @bartega.Studio.
6. Motion Studio
Anak suka berkreasi dan berkarya dengan slime? Yuk, daftarkan anak kelas art and craft di Motion Studio. Terdapat kelas slimey slime craft yang seru banget! Pilihan kelas lainnya ada motion art, splat art, trace art, bearbrick painting, artistic master, dan artistic neon master. Semua bahannya washabale dan non toxic paint, ya jadi aman untuk anak-anak.
Biayanya yang perlu dikeluarkan mulai dari Rp159.000 sampai dengan Rp999.000 bergantung jenis kelas, ya. Booking sekarang juga melalui Happy Kamper!
Alamat:
Jl. Metro Pondok Indah No.161 Blok TB, RT.9/RW.16, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12310
Kunjungi Instagram @motionstudioasia untuk informasi selengkapnya!
7. YST Studio
Sedang mencari kelas art and craft anak di Jakarta dengan cara home visit? YST Studio bisa jadi pilihan Parents. YST Studio menyediakan kelas menggambar dan mewarnai yang dibimbing oleh guru yang telah berpengalaman sejak tahun 2019 dan pernah menjadi penulis buku di salah satu koran dan penerbit ternama di Indonesia.
Biayanya mulai dari Rp250.000 sampai dengan Rp1.000.000, ya. Tinggal disesuaikan dengan jumlah visit. Booking sekarang melalui Happy Kamper dan dapatkan diskon 10%!
Alamat:
Chocban Jakarta, Jalan Jelambar Baru X, Jelambar, Jakarta Barat
Kunjungi Instagram @yst_studio untuk informasi selengkapnya!
Kelas Art and Craft untuk Anak di Bandung
8. Saturnus Reeks
Untuk Parents yang mencari kelas art and craft untuk anak di Bandung, coba berkunjugn ke Saturnus Reeks. Di sini menyediakan kelas painting dengan dua pilihan media, yakni kain silk atau sutera maupun kain batik. Kegiatan melukis di atas kain ini dibuat menjadi handkerchief yang nantinya bisa dibawa pulang oleh anak.
Biaya untuk kelas art and craft ini mulai dari Rp310.000 dan bisa langsung pesan sekarang melalui Happy Kamper!
Alamat:
Watari Cafe Jl.Pajajaran, Kota Bandung
Informasi selengkapnya cek akun Instagram @saturnusreeks.
9. Gambar Bersama
Mencari kelas art and craft di bandung yang fun tapi belajar di rumah? Yuk, daftarkan segera ke Gamber Bersama. Selain metodenya yang fun, dengan belajar di rumah tentu akan membuat anak semakin nyaman, terlebih untuk anak yang masih di bawah 6 tahun, kelas home visit ini bisa jadi rekomendasi yang bagus.
Biayanya mulai dari Rp600.000 dan bisa langsung dipesan sekarang juga melalui Happy Kamper!
Cek Instagram @gambar.bersama untuk informasi selengkapnya!
Cari Kelas Art and Craft di Happy Kamper
Nah. Sudah cukup lengkap kan rekomendasi kelas art and craft di Jakarta dan Bandung. Selanjutnya, Parents tinggal sesuaikan dengan jenis kelas maupun tempat tinggal. Jangan lupa download Happy Kamper agar mendaftar kelas art and craft untuk anak menjadi lebih mudah dan pastinya banyak diskon di dalamnya!
Yuk, dukung aktivitas seni anak bersama Happy Kamper!